Bekasi - radarberitanasional.com
Dalam acara memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke -77 dan sekaligus Hari jadi Kabupaten Bekasi ke - 72, bahwa Masyarakat Wanasari, Kecamatan Cibitung telah mengadakan pesta Rakyat bersama - sama menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan Hari Jalang Tahun Kabupaten Bekasi yang ke - 72 dengan antusias dan gembira dilaksanakan di Lapangan Sepak Bola Kelurahan Wanasari, (17/8/22).
Acara HUT RI ke - 77 dihadiri Bimaspol dan Babinsa serta Ketua RT dan RW maupun Ketua PKK serta Ketua Forum RW dan Tokoh Masyarakat Wanasari beserta Masyarakat hadir dalam memperingati HUT RI ke - 77 di Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibutung, Kabupaten Bekasi.
Lurah Wanasari, Sarkum menjelaskan, bahwa Ulang Tahun Kemerdekan Republik Indonesia ke - 77 dengan Tema" Bhineka Tunggal Ika" agar Kelurahan Wanasari Bersama dan Kita Bisa yang artinya Kelurahan Wanasari begitu manjemuk dan padat Penduduk serta bermacam - macam Suku dan Bahasa serta Adat Istiadat maupun Budaya, maka mari kita buktikan bahwa Kelurahan Wanasari dapat bersatu untuk memajukan Masyarakat Wanasari, sehingga kita dapat menyelenggarakan pesta Rakyat bersama - sama, karena Masyarakat Wanasari begitu antusias memeriahkan HUT RI ke 77 dan Hari jadi Kabupaten Bekasi ke - 72," jelas Sarkum.
"Saya atas nama Pemerintahan Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibitung mengucapkan terima kasih kepada Muspika Kecamatan Cibitung, Bapak Camat Cibitung, Bapak Kapolsek Cikarang Barat , Bapak Danramil Cibitung yang telah mengamankan acara HUT RI ke -77 dan Hari jadi Kabupaten Bekasi ke - 72 di wilayah Kelurahan Wanasari,
dan Saya juga berterima kasih kepada Panitia HUT RI ke - 77, TNI, POLRI, Linmas / Trantib Kelurahan Wanasari, Ketua RW Se-Kelurahan Wanasari, Ketua Forum RW, Ketua RT Se-Kelurahan Wanasari, PKK Kelurahan Wanasari, Kader Posyandu, dan para Alim Ulama, Tokoh Masyarakat, Karang Taruna. LPM , Tokoh Pemuda, Ormas, LSM, serta Media, FKDM, Pokdarkamtibmas dan Masyarakat Kelurahan Wanasari yang telah mendukung kegiatan HUT RI ke - 77 dan Hari jadi Kabupaten Bekasi ke - 72 dengan Aman ,Tertib dan Kondusif," ungkap Sarkum Lurah Wanasari, (18/8/22).
Dengan diadakannya Pesta Rakyat oleh Masyarakat Wanasari dalam memperingati HUT - RI ke - 77 dan Hari jadi Kabupaten Bekasi ke - 72, agar dapat menyatukan sesama Suku dan Golongan serta Budaya dalam Bhineka Tunggal Ika.
( Red )