Bekasi - radarberitanasional.com
Terkait PT. Phonix Nusantara Maju yang memproduksi Hebel di wilayah Desa Sukaringin, Kecamatan Sukawangi Kabupaten Bekasi, diduga kuat telah membuang Limbah B-3 ke Kali Piket yang mengalir ke persawahan Petani dan menghantui para Petani Kp.Piket.
Menurut Petani Kp.Piket berinisial UD mengatakan, bahwa Air Limbah Pabrik Hebel tersebut dibuang ke Kali Piket dan mengaliri ke Persawahan Petani, memang betul apabila air limbah pabrik mengalir dan imbasnya ke persawahan Petani dan ke Kali Piket," kata UD, (21/1/23).
Petani berinisial RN yang sedang membajak Sawah di Kp. Piket mengatakan, memang betul air limbah mengalir dari PT. Phonix Nusantara Maju yang memproduksi Hebel di wilayah Desa Sukaringin, Kecamatan Sukawangi, apabila meluap air nya, maka mengalir ke persawah Petani dan Petani berdampak bisa gagal panen, karena air tersebut sangat panas," papar RN.
Darta selaku Ketua BPD Desa Sukaringin memaparkan, bahwa dulu pernah terjadi hal yang sama, waktu masih PT. Jayacon Bersaudara (JB) dan kami selaku Badan Permusyawaratan Desa (BPD) menegur ke pihak PT dan langsung di tindak lanjuti, dan tidak ada kebocoran lagi, nanun kali ini telah terjadi PT. Phonix Nusantara Maju yang diduga telah melakukan pembuangan Limbah B-3 Pabrik ke Kali Piket dan mengaliri ke persawahan Petani, maka hal ini dapat diindikasikan ada faktor unsur disengaja oleh PT. Phonix Nusantara Maju yang telah melakukan pembuangan Limbah B-3 Pabrik ke Kali Piket," ujar Darta Ketua BPD.
Dengan terjadinya dugaan PT. Phonix Nusantara Maju yang telah melakukan Pembuangan Limbah B-3 ke Kali Piket dan mengaliri ke Persawahan Petani, agar Kepala Desa Sukaringin dan Camat Sukawangi dapat segera memanggil dan melaporkan Perusahaan tersebut ke Dinas Lingkungan Hidup.
( Red )