Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke - 78, Warga Kampung Jati Bulak di RT.003 / RW.002 Kelurahan Jatimulya, Kecamatan Tambun Selatan telah memeriahkan HUT RI ke -78 yang bertempat di Lapangan Serba Guna RT.003 / RW.002 Kp.Jati Bulak Kelurahan Jatimulya Kecamatan Tambun Selatan dengan mengadakan berbagai macam perlombaan yang sangat menarik di antaranya yaitu Lomba Mewarnai, Lomba Sepak Bola Futsal, Game FF, Maraton dan Senam serta Karnaval sekaligus menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama - sama.
Nasrudin,S,.Pd selaku Ketua RT.003 / RW.002 Kp.Jati Bulak, Kelurahan Jatimulya mengatakan, bahwa acara HUT RI ke -78 sangat menarik dengan Tahun sebelumnya, karena Tahun kemarin Warga tidak dapat memeriahkan HUT RI dengan bergerombol di karenakan Indonesia lagi terkena Wabah Virus Corona selama Dua Tahun, dan saat ini Kami Warga Kp Jati Bulak telah merayakan Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan Rebublik Indonesia yang ke -78 dengan bermacam perlombaan di laksanakan oleh Panitia, buat Anak Remaja maupun Ibu - ibu begit meriah dan antusias warga kami," kata Nasrudin,S,.Pd, (17/8/2023).
Saya selaku Ketua RT menyupport warga dengan adanya kegiatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, tentunya dengan positif, dan acara seperti ini sudah setiap Tahun di adakan untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke - 78 dalam bermacam lomba diadakan oleh Panitia karena ini sudah menjadi tradisi dalam setiap Tahunnya, bahwa perlombaan yang di perlombakan yaitu Futsal anak - anak memakai kain Sarung dan Makan Kerupuk, Mewarnai, Maraton dan masih banyak kegiatan lomba lainnya," papar Nasrudin,S,.Pd
”Saya berterima kasih dan bersyukur kepada ibu - ibu anggota Senam dan juga Ketua Panitia atas terselenggaranya acara Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, dan Kami beserta Jajaran RT maupun Panitia mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh Masyarakat khususnya di wilayah Kp.Jati Bulak RT.003 / RW.002 yang telah mensupport acara meriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dengan mengadakan bermacam lomba, dan Saya bersyukur dapat berjalan dengan baik dan lancar, karena kegiatan ini juga adalah semata - mata untuk membangun semangat Nasionalisme Pemuda sebagai Penerus Generasi Bangsa. pungkas Nasrudin,S,.Pd.
( Red )